Termakan Omongan Sendiri, Aaliyah Massaid Dulunya Tak Mau Punya Suami Seperti Ini


Aaliyah Massaid seolah termakan omongan sendiri atas keputusannya menikah dengan Thariq Halilintar. Meski begitu, ia tidak menyesalinya.

Adik Zahwa Massaid itu mengatakan bahwa dahulu pernah berdoa supaya tidak berjodoh dengan laki-laki berzodiak Aquarius dan berasal dari kalangan selebriti.

Pengakuan tersebut dilontarkan Aaliyah Massaid saat hadir di podcast BUND Lifetainment yang tayang pada Rabu (8/1/2024). Mulanya, putri Reza Artamevia itu mengungkapkan mimpinya menikah di usia 20 tahunan.

"Dulu tuh kamu, aku inget banget kamu bilang 23 (ingin menikah)," ujar Zahwa Massaid, yang juga turut menjadi bintang tamu.

"Iya, sekarang (umur aku) 22. Ternyata sama Tuhan dikasih lebih cepat. Alhamdulillah," jawab sang adik.

Selain menikah di usia 23 tahun, putri mendiang Adjie Massaid ini juga tidak ingin menikah dengan laki-laki berzodiak Aquarius.

"Tapi kadang tuh manifesting, tapi dulu aku selalu ngucap enggak mau punya cowok aquarius. Terus enggak mau punya cocok yang artis. Dulu maunya (punya) private life. Haha," sambungnya.

Namun pada akhirnya, Aaliyah Massaid justru menikah dengan Thariq Halilintar yang lahir pada 29 Januari. Artinya, adik Atta Halilintar itu berzodiak Aquarius.

Nama Thariq Halilintar juga sudah dikenal publik dan termasuk ke dalam golongan selebriti.

Diketahui, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar sudah menjalin hubungan sekitar 8 bulan sebelum akhirnya menikah pada 26 Juli 2024.

Pihak yang pertama kali mendekat adalah Thariq Halilintar. Adik ipar Aurel Hermansyah itu tertarik dengan Aaliyah Massaid dan mulai mengirim DM di Instagram, yang berlanjut ke WhatsApp.

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak