Gerah dengan tudingan miring yang datang kepadanya, membuat Teuku Ryan akhirnya buka suara terkait permasalahannya dengan Ria Ricis.
Dalam kanal YouTube milik Teuku Ryan yang tayang pada Senin (6/5), ia memberikan klarifikasi terkait isu dirinya jarang memberikan nafkah batin kepada mantan istrinya Ria Ricis.
Ia mengakui sejak terjadi banyak kesalahpahaman antara dirinya dengan Ricis yang membuatnya jadi tak bergairah untuk berhubungan intim. Bahkan Teuku Ryan mengaku sangat tertekan hingga tak bisa memberikan nafkah batin kepada Ria Ricis.
“Saya menggauli secara halal istri saya dengan sebaik-baiknya, walaupun dinilai banyak kurangnya, perlu diketahui dalam melakukan proses ini tentu harus bahagia dan hati yang tenang, sedangkan saya selalu dalam keadaan tertekan,” ungkap Ryan.
Dari sekian banyak kesalahpahaman yang terjadi, satu yang membuat Ryan merasa sangat kecewa dan semakin enggan menyentuh Ricis, yakni saat ibunya dituduh mencuri hampers di acara Tedhak Sinten Moana.
“Banyak hal-hal kecil yang tidak mau saya ungkap, tapi ini harus dijelaskan kenapa saya merasa tertekan. Pertama, ibu saya pernah dibilang nyolong atau mencuri hampers semenjak acara Tedhak Sinten Moana,” beber Ryan.
Dia mengaku jika hal tersebut sebenarnya hanya kesalahpahaman saja. Pasalnya, hampers yang dimaksud sebenarnya ada di ruangan yang tidak diketahui Ricis. Namun Ricis kadung menuduh sang mertua mengambil hampers tersebut.
“Padahal hampers tersebut tuh ada di kamar tamu, dan saya tidak pernah terfikir kenapa masalah hampers ini menjadi besar, dan saya sedih banget kenapa ibu saya bisa dibilang nyolong, padahal sampe detik ini hampersnya gak pernah saya kirim ke Aceh,” sambung Ryan.
Ria Ricis akhirnya resmi menyandang status janda setelah gugatan cerainya terhadap Teuku Ryan dikabulkan oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Kamis (2/5) lalu.
Melalui putusan e-court, seluruh gugatan Ria Ricis kepada Teuku Ryan dikabulkan oleh majelis hakim. Salah satunya Ria Ricis mendapatkan hak asuh penuh terhadap putrinya, Moana.
Setelah resmi bercerai dengan Ria Ricis, Teuku Ryan wajib membayarkan nafkah sebesar Rp10 juta per bulan untuk kebutuhan anak mereka.